News & Article

Tips Belajar Motor Kopling, Lakukan Ini untuk Memulainya

11/01/2022, 15:47 WIB

By Danang Setiaji

featured-image

momotor.id – Selain motor matic, motor dengan transmisi manual yang menggunakan kopling tetap memiliki penggemar sendiri. Tampilan yang gagah menjadi salah satu faktor mengapa seseorang tertarik menggunakan motor kopling. Bagi kamu yang sedang belajar mengendarai motor kopling, ada beberapa tips yang bisa dicoba untuk dipraktekkan.

Kopling berfungsi untuk memindahkan gigi secara halus. Letak panel kopling terletak di tuas tangan kiri kamu (kanan rem depan, dan kiri adalah kopling). Ketika kamu mulai menarik tuas kopling, lempeng kopling akan ditekan oleh kampas rem sehingga berhenti, dan di saat berhenti inilah biasanya kita bisa memindahkan gigi yang ada pada motor.

Jadi fungsi utama dari kopling ini adalah memutus penggerak yang biasanya berbentuk transmisi dan gear ke mesin, sehingga kita mudah untuk mengganti gigi ke lebih tinggi atau yang ke lebih rendah.

Jika baru pertama kali menggunakan motor kopling, mungkin harus membiasakan diri terlebih dulu karena cara pengoperasiannya berbeda dengan motor matic. Berikut tips belajar motor kopling selengkapnya.

Lepas kopling secara perlahan

Cara melepas kopling sangat mempengaruhi lajunya kendaraan bermotor. Semakin pelan dan hati – hati dalam melepas kopling maka laju sepeda motor menjadi semakin halus. Perlu diperhatikan bagi pengendara untuk hindari melepas kopling secara mendadak, karena kita akan terhentak dan juga bisa membahayakan diri sendiri.

Kenali jenis motor kopling

Ketika ingin mengendarai sepeda motor kopling, kamu harus mengetahui karakteristik dari motor kopling kamu. Karena sepeda motor kopling yang memiliki kapasitas 150cc akan berbeda dengan yang memiliki kapasitas mesin 250cc.

Walaupun konsep dan cara mengendarai sepeda motor kopling sama tapi tetap saja kita harus tetap melakukan penyesuaian sebelumnya. Hal ini dilakukan untuk menghindari motor yang terlalu menghentak saat melepas kopling, karena ini bisa berbahaya terhadap keselamatan diri sendiri.

Biasakan manfaatkan engine break

Satu hal yang menjadi keunggulan dari sepeda motor kopling adalah Engine Brake. Engine brake merupakan sebuah pengereman yang terjadi karena mesin, transmisi yang bekerja di dalam mesin sepeda motor saat kita melepas tuas gas.

Baca juga: Ini Sebabnya Kenapa Harga Ban Vulkanisir Lebih Murah Ketimbang Ban Orisinal

Dalam kecepatan tinggi engine brake membantu kita untuk melakukan pengereman. Kesalahan yang sering terjadi pada pengendara pemula adalah saat ingin melakukan pengereman pada kecepatan tinggi, mereka juga menarik tuas kopling. Padahal, pengendara cukup menarik tuas rem dan membiarkan kecepatan menurun secara bertahap sebelum benar-benar menarik tuas kopling.

Berlatih perpindahan gigi

Perpindahan gigi ada baiknya dilakukan pada putaran mesin di sekitar 2300–2500 rpm. Biasakan mengambil rpm terendah karena jenis sepeda motor kopling pasti berbeda-beda.

Perhatikan penggunaan gas

Penggunaan gas pada sepeda motor kopling juga perlu diperhatikan. Saat motor baru berjalan dari kondisi berhenti kemudian sudah mulai berjalan dengan baik, ada baiknya jika menambah gas secara perlahan–lahan, jangan langsung hentak gas ke posisi terbuka. Hal ini dilakukan untuk menghindari sepeda motor menghentak keras.

Belajar Motor Kopling
Kopling Motor
Motor Kopling
Tuas Kopling

Platform Jual Beli Motor
Proses Cepat, Tanpa Ribet