News & Article

Yamaha XSR 155 Dapat Dua Warna Baru, Makin Bergaya Retro

13/01/2022, 22:36 WIB

By Danang Setiaji

featured-image

momotor.id – Selain menghadirkan penyegaran warna pada Vixion R, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) juga melakukan penyegaran pada XSR 155. Yamaha XSR 155 kini mendapat dua warna baru yang membuat tampilannya semakin retro.

Warna baru pertama Yamaha XSR 155 adalah Matte Dark Blue Authentic. Warna biru matte yang menempel pada area tangki, spatbor depan dikombinasikan dengan kelir silver. Sementara bagian velg dilabur dengan warna hitam. Yamaha menyebut XSR 155 Matte Dark Blue ini mengusung konsep Wanderlust Nature yang diklaim cocok bagi pemotor yang gemar menjelajah namun ingin bergaya menggunakan motor klasik modern.

Warna kedua yakni XSR 155 World Grand Prix 60th Anniversary Livery. Sebelumnya Yamaha telah menyematkan livery khusus ini pada MX King 150, All New Aerox 155 Connected ABS, All New R15M Connected ABS dan R25 ABS.

Yamaha XSR 155

Sebagai informasi, livery Yamaha World Grand Prix 60th Anniversary terinspirasi dari desain merah putih pada YZR500 (0W48) yang digunakan sang juara Kenny Roberts di Grand Prix 1980 kelas 500 cc.

Pada XSR 155, desain itu tampak dari speedblock warna merah di horizontal line dengan stripe hitam pada body motor, lalu sentuhan warna emas pada velg semakin mempertegas ciri khas livery ini.

Adapun motor ini dibekali fitur Assist & Slipper Clutch dimana fitur Assist membuat pengoperasian kopling lebih ringan saat menarik tuas kopling, sedangkan Slipper Clutch berfungsi untuk mencegah terjadinya selip pada roda belakang saat melakukan engine brake, ketika menurunkan gigi secara cepat.

Sementara pada bagian kaki-kaki, XSR 155 sudah mengadopsi suspensi Up Side Down (USD) yang tidak hanya memberikan kesan gagah pada motor namun turut meningkatkan handling saat berkendara.

Lalu pada bagian ban, XSR 155 ini menggunakan ban berjenis dual purpose yang dirancang untuk mobilisasi di berbagai kondisi jalan dengan ukuran 110/70 di bagian depan dan 140/70 di bagian belakang.

Baca juga: Ini Sebabnya Mengapa Perlu Rutin Mengganti Oli Mesin Motor

Dari sektor jantung pacu, XSR 155 hadir dengan mesin Fuel Injection berkapasitas 155cc, SOHC, 4 langkah berpendingin cairan yang telah dilengkapi dengan teknologi VVA (Variable Valve Actuation). Di atas kertas, Yamaha XSR 155 menghasilkan tenaga sebesar 14,2 kw pada 10.000 rpm dan torsi sebesar 14,7 Nm di 8.500 rpm.

Tertarik meminangnya? XSR 155 Matte Dark Blue Authentic dipasarkan seharga Rp36.905.000 on the road Jakarta dan XSR 155 Yamaha World Grand Prix 60th Anniversary livery dibanderol Rp37.505.000 on the road Jakarta.

Info Otomotif
Motor Yamaha
Warna Yamaha XSR 155
Yamaha XSR
Yamaha XSR 155

Platform Jual Beli Motor
Proses Cepat, Tanpa Ribet