momotor.id - Pada Ramadan 2024 kali ini, Volta menawarkan rangkaian Program Spesial bertajuk VOLTA RAME (Ramadan Extra). Salah satunya, promo khusus untuk layanan sewa motor listrik Volta.
Layanan sewa motor listrik Volta alias Semolis menawarkan promo Paket RAME yaitu bayar 4, gratis 3 atau bayar 2 gratis 1. Promo ini bisa dinikmati mulai tanggal 1-15 April 2024.
Selain itu, ada kejutan Semolis RAME THR yang diberikan kepada pengguna Semolis dengan masa periode tertentu berupa GP Points. Bagi para pengguna Semolis yang mayoritas adalah ojek online, promo diharapkan akan lebih membantu mereka dalam meningkatkan performa dan penghasilan harian.
Selain itu, dalam rangka mendukung kegiatan arus mudik, Volta juga membuka stasiun Sistem Ganti Baterai (SGB) pada titik-titik jalur mudik guna mendukung para pemudik yang menggunakan motor listrik Volta untuk memudahkan pengisian ulang baterai.
"VOLTA Ramadan Extra merupakan program spesial bagi masyarakat dan konsumen di bulan suci Ramadan. Harapan kami dengan adanya program ini tidak hanya meningkatkan penetrasi motor listrik di Indonesia melalui motor listrik Volta, tetapi masyarakat bisa mendapatkan manfaat lebih guna mendukung aktivitas sehari-hari yang lebih produktif," ujar Okie Octavia selaku CEO Volta Group.
Sebelumnya, Volta juga menawarkan promo VOLTA RAME EXTRA UNTUNG hingga 11,4 juta. Ini merupakan promo khusus bagi pelanggan yang ingin membeli motor Volta pada periode 11 Maret hingga 30 April 2024.
Baca juga: Dua Alasan Mengapa Polytron Lebih Pilih Konsep Sewa Baterai untuk Motor Listrik Fox-R
Pelanggan dapat menikmati berbagai extra untung. Seperti subsidi pemerintah senilai Rp7 juta, tambahan diskon unit motor senilai Rp1 juta, diskon pembelian baterai ke-2 senilai Rp2,5 juta, membership Volta selama setahun senilai 480 ribu serta cashback senilai 500 ribu.
Pelanggan bisa menikmati promo ini melalui mitra penjualan (dealer) terdekat ataupun melalui website www.voltaindonesia.com.
Temukan motor favorit kamu gak pake ribet, download aplikasi adiraku sekarang!