News & Article

Beberapa Penyebab yang Bikin Suara Motor Matic Kasar, Cek Komponen Ini

21/01/2022, 22:50 WIB

By Danang Setiaji

featured-image

momotor.id – Salah satu keluhan yang sering diungkapkan oleh pengguna motor matic adalah munculnya suara kasar dari bagian mesin. Munculnya suara kasar itu bukan tanpa sebab, ada beberapa hal yang menyebabkan timbulnya suara tersebut.

Munculnya suara kasar pada motor matic terkadang juga diiringi dengan performa mesin yang kurang bertenaga. Lalu, apa yang menyebabkan timbulnya suara kasar tersebut? Berikut beberapa penyebabnya.

Roller

Kondisi pertama yang bisa menyebabkan timbulnya suara yang tidak enak didengar saat gas ditarik pada motor matic yaitu roller yang sudah peyang. Kondisi ini biasanya ditimbulkan ketika roller sudah tidak berbentuk seperti semula. Yang tadinya berbentuk bulat, bisa jadi sudah hancur tidak berbentuk. Akibat lain yang juga bisa ditimbulkan selain suara yang tidak enak didengar yaitu performa motor yang menurun.

Sabuk V-belt

Kondisi selanjutnya yaitu saat sabuk v-belt sudah aus. Ketika sabuk v-belt aus, timbul suara yang mengganggu di bagian CVT. Seakan-akan terdengar seperti rantai yang kendur. Hal ini mengakibatkan tutup CVT atau crankcase sering tergesek belt. Akibat lain yang bisa ditimbulkan selain suara kretek-kretek itu adalah akselerasi awal yang selip.

Plastik slider menutupi rumah roller

Bukan hanya karena roller yang bermasalah hingga timbul suara berisik di bagian CVT, tetapi ketika plastik slider ternyata menutupi bagian roller juga bisa menjadi sumber suara berisik karena bor yang sudah aus. Jika dibiarkan terlalu lama, bunyinya bisa semakin keras dan bisa menimbulkan getaran dan gerakan pelat tutup roller semakin tidak stabil.

Secondary sliding shaves

Secondary Sliding Shaves atau Face Set Moveable yang kondisinya tak lagi bagus juga bisa menjadi penyebabnya. Sebagai informasi, komponen ini berfungsi untuk mendorong belt.

Baca juga: Lakukan Tiga Hal Berikut Supaya Aki Motor Tak Mudah Soak

Mangkok kopling

Casing dan mangkok kopling seringkali perlu direkatkan kembali agar tidak timbul bunyi yang mengganggu. Memang terkadang dalam waktu yang cukup lama, lem perekat kedua bagian ini bisa habis. Cara mengatasinya juga cukup mudah, yaitu hanya perlu memberikan lem (seperti lem besi) pada bagian tersebut.

Gearbox

Selanjutnya yang bisa menjadi penyebab timbulnya bunyi pada motor matic yaitu kondisi gearbox yang sudah aus. Hal ini menyebabkan timbulnya celah antar mata gigi dan kondisinya juga semakin tidak presisi. Dari sinilah timbulnya bunyi yang tidak enak untuk didengar.

Sering ngegas berlebihan

Menggunakan gas secara berlebihan juga bisa membuat performa motor lama kelamaan menurun. Sebaiknya hindari memacu motor dalam kecepatan tinggi dari kondisi diam. Hal ini lama kelamaan bisa membuat suara motor matic menjadi kasar.

CVT Motor Matic
Info Otomotif
Motor Matic
Motor Matic Kasar

Platform Jual Beli Motor
Proses Cepat, Tanpa Ribet