Deretan Rekomendasi Knalpot Racing Motor Terbaik, Pilih Mana?

momotor.id - Knalpot merupakan bagian dari sepeda motor yang sangat berperan dalam pembuangan gas hasil pembakaran pada sepeda motor. Selain itu knalpot juga dapat memberikan tampilan yang lebih keren untuk sepeda motor anda. 

Selain itu memilih knalpot yang cocok dengan motor itu sangat penting, karena dapat memberikan efek performa, akselerasi, dan torsi dari sepeda motor yang kita gunakan. Sehingga banyak pengendara yang ingin mengganti knalpot sepeda motor mereka yang awalnya standar menjadi knalpot racing. 

Namun sebelum mengganti knalpot menjadi knalpot racing, kita harus mengetahui terlebih dahulu apa itu knalpot racing, perbedaan antara knalpot racing dengan standar, dan mengetahui tentang merk knalpot racing yang memiliki kualitas baik.

Oleh karena itu tujuan dibuatnya artikel ini adalah untuk memberikan informasi ke khalayak banyak untuk memberikan deretan rekomendasi knalpot racing motor terbaik, yang dapat anda pertimbangkan apabila ingin memodifikasi motor anda. Simak penjelasan berikut. 

Pengertian Knalpot Racing Motor

Knalpot standar keluaran dari pabrik setidaknya memiliki header, resonator (dB killer), dan muffer (silencer). Setiap komponen ini memiliki fungsi masing-masing. Header berupa sebuah pipa yang menghubungkan saluran gas dari mesin ke seluruh bagian knalpot. 

DB Killer atau yang biasa disebut dengan Decibel Killer ini terdiri dari sekat-sekat yang memiliki fungsi untuk memperhalus suara knalpot, lalu untuk Silencer adalah bagian ujung dari knalpot yang berfungsi untuk mengeluarkan suara. 

Knalpot racing memiliki saluran yang dibuat loss tidak ada sekat-sekatanya, hal ini menyebabkan suara yang dihasilkan lebih keras, bahkan cenderung bising. Suara yang dihasilkan pun beragam ada yang cempreng hingga nge-bass. Selain itu knalpot racing dapat meningkatkan perfroma mesin motor. 

Apabila ingin mengganti knalpot menjadi racing, kita harus memikirkannya dengan matang, karena, di satu sisi dapat meningkatkan performa motor dan membuat suara knalpot menjadi lebih berkarakter. Namun di sisi lain dapat membuat kita terkena tilang polisi karena menggunakan knalpot racing yang tidak sesuai dengan sepeda motor.

Baca Juga : Tips Cara Merawat Knalpot Motor Biar Awet, Jangan Sampai Salah

Jenis Knalpot Racing

Sebelum kita memodifikasi sepeda motor kita dengan knalpot racing, kita harus menyesuaikan knalpot racing dengan kebutuhan yang akan kita gunakan, apakah untuk balapan atau aktivitas harian. Oleh karena itu simak penjelasan berikut mengenai jenis knalpot racing motor. 

1. Full System

Knalpot racing jenis ini dapat digunakan untuk berbagai jenis motor. Berdasarkan namanya yaitu full system berarti kita membeli lengkap knalpot ini dari header hingga bagian muffer. Sehingga kelebihan dari knalpot ini adalah dapat digunakan untuk semua jenis motor, suara lebih mantap dan membuat performa mesin meningkat. Namun kita harus mengeluarkan budget yang lebih besar.

2. Slip On

Knalpot slip on hanya menjual bagian ujung knalpot atau bagian muffer saja. Sedangkan bagian sisanya masih menggunakan knalpot bawaan pabrik. Knalpot ini memiliki harga yang lebih terjangkau dan suara yang dihasilkan tidak bising. 

Namun perlu diketahui bahwa knalpot ini tidak dapat digunakan untuk semua jenis motor. Karena untuk jenis sepeda motor yang tidak memiliki desain knalpot bongkar pasang, kita harus memodifikasi bagian leher knalpot agar dapat dipasangkan knalpot slip on.

Rekomendasi Knalpot Racing Motor Terbaik

Setelah kita mengetahui tentang pengertian dari knalpot racing, hingga jenis knalpot racing yang biasa dijual di pasaran. Selanjutnya rekomendasi knalpot racing motor terbaik yang sudah kami rangkum dari berbagai sumber, semoga dengan adanya rekomendasi ini dapat memberikan insight untuk anda apabila ingin memodifikasi knalpot motor menjadi knalpot racing.

1. Knalpot Akrapovic

Knalpot Akrapovic dibut oleh Igor Akrapovic pada tahun 1990. Mulai darai saat itu knalpot ini sedikit demi sedikit menjadi terknal hingga saat ini karena memiliki kualitas yang bagus, sehingga knalpot ini menjadi sponsor beberapa ajang balap dunia seperti MotoGP.

Tak heran knalpot ini menjadi salah satu knalpot motor racing terbaik, karena sudah teruji kualitasnya. Akrapovic menyediakan dua tipe pilihan knalpot racing, yaitu tipe Slip On dan Full System kedua tipe ini sangat laris di Indonesia.

Slip On dikhusukan untuk pengguna yang ingin meningkatkan performa sepeda motor, sedangkan Full System ditujukan untuk pengendara yang ingin memiliki dentuman suara yang menggelegar. Harga dari knalpot ini dapat dibilang tidak murah bahkan cenderung mahal.

2. Knalpot Yoshimura

Knalpot ini sangat terkenal dengan RnD nya yaitu research and development yang terbaik. Yoshimura merupakan produsen sistam exhaust utama, karena komitmen mereka yang melakuakn research and development dalam hal exhaust sehingga menghasilkan exhaust yang berkualitas.

Knalpot keluaran dari Yoshimura sangat digemari oleh modifikasi asal indonesia, karena memiliki desain yang sangat baik, selain dari segi desain knalpot ini menggunakan bahan yang berkualitas dan memiliki harga yang cukup terjangkau.

Perihal suara dan performa, tidak perlu diragukan lagi karena sudah terjamin menghasilkan suara yang cukup menggelegar dan meningkatkan performa mesin kita. Harga knalpot Yoshimura bervariasi muali dari 800 ribuan hingga jutaan rupiah tergantung dengan tipenya.

3. Knalpot Tsukigi

Knalpot ini merupakan knalpot yang diproduksi dari perusahaan asal Jepang, karena dari nama knalpot ini saja kita sudah dapat menebak asal produsen knalpot ini. Banyak pengendara indonesia yang menggunakan knalpot ini untuk motor matic mereka.

Hal unik dari knalpot ini adalah walaupun memiliki tampilan seperti kanlpot motor biasa, ternyata knalpot ini dapat mengeluarkan bunyi yang terdengar seperti knalpot racing. Knalpot ini dapat menjadi solusi apabila anda ingin memodifikasi motor anda dengan desain simple. Untuk harga knalpot ini dibanderol dari hari 150 ribuan sampai 700 ribuan.

4. Knalpot DBS

Tidak perlu diragukan lagi kenapa knalpot DBS masuk kedalam rekomendasi knalpot motor racing terbaik, karena knalpot ini memiliki performa yang bagus dan cukup sering digunakan oleh pengendara di Indonesia. Knalpot ini semakin terkenal karena suara bass yang dihasikannya. 

Balum banyak yang tahu bahwa knalpot DBS ini merupakan knalpot asal pabrik Thailand. Di Thailand knalpot DBS sudah sangat mahsyur karena memiliki kualitas dan bahan material yang digunakan. Harga knalpot ini cukup bervariasi mulai dari 900 ribuan hingga jutaan rupiah.

Baca Juga : Penyebab Knalpot Ngebul Mengeluarkan Asap Serta Solusinya

5. Knalpot R9

Selanjutnya ada knalpot merk R9 yang mana knalpot ini merupakan merk lokal asli Indonesia. Knalpot R9 merupakan pelopor pembuat knalpot dengan bahan alumunium untuk kawasan asia, oleh karena itu jangan heran apabila knalpot ini menghasilkan dentuman yang besar karena menggunakan bahan alumunium.

Sehingga tidak heran knalpot ini digunakan oleh beberapa pembalap kelas dunia, karena memiliki performa dan bahan yang bagus. Knalpot R9 dibanderol dengan harga yang relatif mahal yaitu muali dari 900 ribuan sampai puluhan juta sesua dengan tipe. 

6. Knalpot AHRS

Selanjutnya knalpot lokal lagi yaitu AHRS, merupakan knalpot asal tangerang yang memiliki performa yang tidak kalah baik dengan banyak knalpot impor, bahkan beberapa tipe knalpot AHRS menjadi primadona dikalangan pemodif motor. AHRS menyediakan knalpot mulai dari motor sport, bebek, hingga motor matic.

Harga knalpot AHRS ini sangat bervariasi tergantung dari tipe yang disediakan, harga dimulai dari ratusan ribu sampai dengan jutaan rupiah. Knalpot ini menjadi salah satu yang direkomendasikan karena memiliki kualitas yang baik dan harga yang terjangkau.

7. Knalpot AHM

Tidak hanya didominasi oleh knalpot lokal, knalpot dari negeri tetangga yaitu malaysia juga menjadi salah satu rekomendasi knalpot motor racing terbaik, karena memiliki kualitas yang cukup prima dengan desain yang tidak murahan. 

Knalpot AHM dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau walaupaun harga yang paling murah berkisar 2 jutaan, namun untuk knalpot motor import harga tersebut masih terbilang cukup murah dibandingkan knalpot import lainnya. 

8. Knalpot Arrow

Knalpot Arrow memiliki keunggulan dari knalpot lainnya yang terletak pada ruang pengujiannya. Terdapat seperangkat yang membuat knalpot ini dalam kondisi untuk memeriksa daya dan torsi, tingkat emisi, pengisian bahan bakar, pengaturan engine control unit (ECU) dan mesin. 

Dalam ruang pengujian, knalpot Arrow memiliki empat alat pengujian yang berfungsi untuk menganalisis gas dan mencari tingkat emisi dari knalpot. Harga knalpot ini dibanderol dari harga 400 ribuan hingga belasan juta.

9. Knalpot Scorpion

Knalpot scorpion merupakan knalpot keluaran dari Inggris, kita hanya perlu melihat dan memegang knalpot ini untuk menghargai desain dan kualitas dari konstruksi knalpot ini, karena knalpot ini memiliki desain dan model yang sangat enak dipandang mata. 

Knalpot ini menjadi salah satu knalpot motor racing terbaik di pasaran saat ini, lalu knalpot ini menjadi merk knalpot yang paling populer oleh modifikasi motor di Indonesia, untuk harga berkisar dari 500 ribuan hingga puluhan juta rupiah. 

10. Knalpot CMS

Knalpot CMS atau yang biasa disebut dengan Champion Motor Sport merupakan knalpot yang berasal dari jakarta. CMS memproduksi beragam knalpot mulai dari motor sport, bebek, matic, hingga motor balap. Memiliki performa yang baik dan menghasilkan dentuman suara yang cukup menggelegar membuat knalpot ini tidak kalah dengan knalpot premium lainnya.

Knalpot CMS dibanderol dengan harga berkisar ratusan ribu hingga sampai jutaan rupiah, sesuai dengan tipe yang kita pilih masing-masing, walaupun diproduksi dengan pabrikan lokal, namun knalpot ini memiliki kualitas dan performa yang baik.

Baca Juga : Mudah, Begini Cara Mengetahui Oktan Bensin yang Cocok untuk Motor

Berikut penjelasan singkat mengenai deretan rekomendasi knalpot motor racing terbaik, semoga dengan adanya ulasan ini dapat membantu anda untuk memilih knalpot motor racing sesuai dengan kebutuhan anda, selain itu dapat menambah wawasan anda dalam bidang otomotif.

Info Otomotif Knalpot Motor Knalpot Motor Racing Rekomendasi Knalpot Motor Tips and Trick Tips Otomotif

Rekomendasi Motor Bekas