Aksesoris New Honda Genio Bertabur Aksen Gold Bikin Makin Ganteng, Cek Daftar Harganya

momotor.id - Pada peluncuran New Honda Genio, PT Astra Honda Motor (AHM) juga memperkenalkan daftar aksesoris resmi yang bisa dibeli konsumen skutik tersebut. Apa saja itu?

Dalam laman resmi Astra Honda, setidaknya ada delapan aksesoris resmi untuk New Honda Genio. Berikut daftar harga dan penampakannya.

Garnish Panel Meter - Rp115 ribu

Panel Garnish Genio

Garnish Muffler - Rp145 ribu

Muffler Cover New Honda Genio

Rubber Step Floor - Rp195 ribu

Karpet New Honda Genio

Garnish Fan Cover - Rp80 ribu

Fan Cover New Honda Genio

Visor - Rp100 ribu

Visor New Honda Genio

Seat Cover - Rp150 ribu

Seat Cover New Honda Genio

Garnish Air Cleaner - Rp80 ribu

Engine Cover New Honda Genio

Honda M/C USB Charger - Rp40 ribu

Charger Honda

Adapun Honda Genio terbaru ini masih mempertahankan mesin 110cc SOHC eSP (enhanced Smart Power) dengan sistem pembakaran injeksi PGM-FI yang lebih irit bahan bakar. Tenaga maksimal mesin ini mencapai 6,6 kW @7.500 rpm, dan torsi puncak di 9,3 Nm @5.500 rpm. ACG starter juga melengkapi kemampuannya agar tetap halus saat mesin dinyalakan.

Performa mesin Honda Genio juga masih didukung dengan teknologi rangka eSAF. Hal ini diklaim semakin meningkatkan stabilitas handling, sehingga Honda Genio lebih mudah dikendarai, ringan, dan nyaman dikendalikan saat bermanuver melintasi jalanan perkotaan yang padat. Rangka eSAF juga memberi pemanfaatan ruang yang semakin efisien terbukti dengan kapasitas bagasinya yang besar, berukuran 14 L untuk menyimpan barang kebutuhan berkendara harian serta kapasitas tangki bahan bakar 4,2 L.

Baca juga: Penyebab Motor Mogok Setelah Dicuci, Coba Cek Komponen Ini

Sedangkan lampu depan Honda Genio sudah menggunakan LED, namun lampu belakang dan lampu sein masih menggunakan bohlam. Panelmeter digital menyajikan berbagai informasi termasuk penunjuk kecepatan, odometer, bahan bakar, dan indikator ECO sebagai panduan berkendara efisien. Sentuhan aluminium pada pijakan kaki pembonceng dan grip belakang menyuguhkan penampilan yang mewah.

Honda Genio terbaru masih dipasarkan dengan dua tipe, yaitu CBS dan CBS-ISS dengan total 6 pilihan warna stylish sesuai dengan trend gaya hidup masa kini. Tipe CBS dibanderol Rp18.050.000 OTR Jakarta dan tersedia dalam tiga warna yakni Radiant Red Black, Radiant Brown Black, serta Radiant Black.

Sementara tipe CBS-ISS dibanderol Rp18.650.000 OTR Jakarta dan juga mendapat tiga pilihan warna yakni Fabulous Matte Black, Fabulous Matte Brown, dan Fabulous Matte Blue.

Aksesoris Honda Genio Berita Otomotif Honda Genio New Honda Genio

Rekomendasi Motor Bekas